Mobil tidak bisa distarter, mungkin ini penyebab dan cara mengatasinya

3 min read

mobil tidak bisa distarter

OTO – Mobil merupakan kendaraan yang paling banyak diminati sebagaian orang karena dianggap sebagai transportasi memberikan keuntungan khususnya sebagai pelindung sengatan matahari dan derasnya hujan ketika bepergian. Namun, mobil kadangkala juga memiliki permasalahan. Salah satu masalah yang paling sering ialah mobil tidak bisa distarter.

Masalah mobil tidak bisa distarternya merupakan permasalahan yang cukup menjengkelkan terutama yang hendak bepergian menggunakan mode transportasi roda empat tersebut. Sebenarnya apa saja sih yang menyebabkan kendaraan roda empat tersebut tidak bisa distarter serta bagaimana cara mengatasi permasalahan tersebut?

Penyebab Mobil Tidak Bisa Distarter

Sebuah mobil yang mendadak atau secara tiba-tiba tidak bisa distarter tentu memiliki beberapa alasan dan penyebabnya. Adapun penyebab mobil yang tidak bisa distarter adalah:

Ada permasalahan pada busi

Alasan pertama yang menjadi penyebab mobil secara mendadak tidak bisa distarter ialah karena terjadinya permasalahan pada busi mobil tersebut. Busi merupakan komponen penting yang digunakan dalam sistem starter mobil. Jadi, jika komponen tersebut bermasalah tentu saja akan berdampak pada sistem starter mobil anda.

Busi kotor tentu akan menghambat percikan api, yang mana percikan api tersebut sangat dibutuhkan agar starter mobil dapat bekerja dengan baik. Ketika mobil anda tidak bisa distarter, maka ada baiknya memeriksa busi terlebih dahulu.

Jika busi dalam keadaan kotor, sebaiknya segera membersihkannya dengan menggunakan pembersih khusus. Namun, setelah melakukan pengecekan dan ternyata kondisi busi dalam keadaan sudah tidak layak, maka sebaiknya mengganti busi tersebut dengan yang baru.

Alternator atau dinamo ampere rusak

Alasan berikutnya mengapa mobil sulit distarter ialah karena alternator yang rusak. Adapun alternator merupakan komponen penting dalam mesin mobil guna mengalirkan listrik ke aki. Jadi, jika alternator rusak maka mobil dapat dipastikan tidak akan bisa menyala meskipun aki dalam kondisi yang cukup baik.

Walaupun komponen ini termasuk jarang mengalami kerusakan, bukan berarti alternator tidak bisa rusak. Khususnya bagi mobil-mobil tua, alternator seringkali mengalami kerusakan. Anda bisa langsung menuju bengkel terdekat untuk memperbaiki kerusakan tersebut.

Terjadi penyumbatan pada aliran bahan bakar

kondisi mobil yang tidak bisa ditarter bisa disebabkan berbagai macam, termasuk karena aliran bahan bakar yang tidak lancar. Jadi, apabila bahan bakar tidak terdistribusi sempurna dari tangki ke mesin, maka sudah dapat dipastikan mobil tersebut tidak dapat distarter.

Pada kondisi pagi hari, hal tersebut seringkali terjadi. Hal tersebut karena pompa bahan bakar dari tangki menuju karburator melemah akibat adanya cuaca dingin.

Koil terlalu panas

Penyebab berikutnya ialah keadaan koil yang terlampau panas. Koil memiliki andil dalam menyalakan mesin mobil. Koil berfungsi untuk menggandakan tegangan listrik dalam jumlah yang sangat besar ke aki. Kemudian, arus listrik akan mengalir ke busi dan memantik percikan api.

Apabila pada suatu waktu mobil mengalami kesulitan untuk distarter, maka cobalah untuk mengecek kondisi koil. Selanjutnya Anda bisa melakukan penggantian komponen koil tersebut agar sistem mobil Anda dapat berjalan normal kembali.

Masalah pada water temperature sensor

Penyebab terakhir yang biasanya menjadi alasan mengapa mobil sulit distarter ialah karena adanya masalah pada WTS atau Water Temperature Sensor. Apabila terdapat kerusakan pada WTS tersebut, maka sistem injeksi yang ada pada mesin mobil akan terganggu sehingga mobil menjadi tidak bisa dinyalakan. Solusi yang tepat ialah dengan pergi ke bengkel mobil terdekat.

Cara Mengatasi Mobil yang Tidak Bisa Distarter

Apabila Anda tengah mengalami kondisi sulit atau bahkan mobil tidak bisa distarter, ada baiknya jangan panik. Anda bisa memperhatikan beberapa cara untuk mengatasi permasalahan tersebut.

Periksa kondisi aki

langkah pertama ialah melakukan pemeriksaan terhadap kondisi aki mobil. Sejatinya, aki adalah salah satu faktor utama ketika mesin mobil dihidupkan. Tanpa aki, mobil Anda tentu tidak bisa dihidupkan.

Anda dapat mengecek kondisi voltase serta level air aki. Setelah melakukan pengecekan, ada baiknya Anda coba melakukan jumper. Apabila Anda berhasil melakukan jumper, maka dapat dipastikan aki mobil tersebut sudah dalam kondisi yang usang.

Periksa sekring mobil Anda

Langkah berikutnya adalah melakukan pemeriksaan pada sekring mobil. Bilamana menemukan permasalahan berupa sekring terputus, maka ada baiknya Anda melakukan pemeriksaan lebih lanjut ke bengkel mobil terdekat.

Hal tersebut barangkali tidak bias Anda tangani secara langsung karena bisa saja sistem kelistrikan pada mobil tersebut sedang bermasalah sehingga mengakibatkan sekring mobil tersebut terputus.

Periksa karburator

Hal ini dapat Anda lakukan apabila mesin mobil hanya stuck pada kondisi starter saja dan mesin tidak bisa berjalan.

Pada keadaan tersebut biasanya karburator sangat kotor dan mengganggu proses starting pada mesin mobil Anda.

Periksa kondisi fuel pump

Cara berikutnya ialah dengan melakukan pemeriksaan fuel pump. Akan tetapi, pada pemeriksaan ini Anda tidak dapat melakukannya seorang diri. Anda memerlukan bantuan mekanik atau montir. Untuk itu, sebaiknya Anda segera merapat ke bengkel mobil terdekat.

Periksa keadaan dinamo start

Dinamo start merupakan komponen vital yang bertanggung jawab untuk proses starting engine. Jadi, dinamo start berfungsi untuk menggerakkan roda pada mesin mobil Anda agar tetap dapat menyala.

Jika terdapat problem pada komponen tersebut, sebaiknya Anda segera membawa mobil kesayangan Anda ke bengkel mobil terdekat.

Sebagai pemilik mobil yang baik. Anda tentu akan merasa khawatir apabila secara tiba-tiba mobil tidak bisa distarter. Untuk menghindari permasalahan tersebut, sebaiknya mulai saat ini Anda rutin melakukan service pada mobil Anda.

Jasa Bengkel Mobil Panggilan

Sekalipun anda mengetahui penyebab mobil anda tidak bisa distarter, akan bila anda tidak memiliki kemampuan untuk membenarkannya, tetap saja kamu membutuhkan bantuan bengkel agar mobil anda dapat menyala.

Membawa mobil dalam keadaan tidak dapat dihidupkan tentu menjadi permasalahan tersendiri untuk anda, setidaknya kamu membutuhkan mobil derek untuk membawa mobil anda ke bengkel. Daripada harus mengeluarkan sewa derek mobil, sebaiknya menghubungi bengekl yang sifatnya mobile alias dapat dipanggil kelokasi rumah atau tempat mobil anda mogok.

Bila anda membutuhkan bengkel mobil yang sifatnya mobile, berikut sejumlah bengkel yang dapat anda hubungi di berbagai kota.

Bengkel Panggilan Wilayah Jakarta Sekitarnya

Nama / Bengkel

Wilayah

No Telp

Dokter Mobil DKI – Jakarta (021) 4584 5268
Feeling Motor DKI – Jakarta 081296057734
 (PT Montir Indonesia) DKI – Jakarta Tidak ditemukan, kunjungi montir.id
Mawan Tebet /Jakarta Timur sekitarnya 0813-8642-3237
Anton Menow Jakarta Timur Sekitarnya 0852-1733-3701
Dicky Jakarta Timur Sekitarnya 0813-1449-1404
CV. Obet Cipta Usaha Jakarta Selatan sekitarnya 0812-1391-4637
Supriyatnay02 Jakarta Barat sekitarnya 0878-8414-2475
Dwidi Handoko Jakarta Timur Sekitarnya 0858-8845-7873
Aat Boyzz Bekasi Sekitarnya 081290101175
Zahira Raisya Tangerang sekitarnya 0822-9196-6291
Derin Jabodetabek 0812-9056-1464
Agus Sofyan Depok Sekitarnya 0821-1311-9117

admin
2 min read

admin
2 min read

admin
2 min read

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *